send link to app

Bursa Sajadah Haji & Umroh


4.6 ( 5216 ratings )
Compras Economía y empresa
Desarrollador Bursa Sajadah Aarti Jaya
Libre

Aplikasi Bursa Sajadah Panduan Haji dan Umroh satu langkah mudah dan praktis menuju Baitullah. Aplikasi Panduan Haji dan Umroh adalah aplikasi yang dirancang untuk memberikan panduan Haji dan Umroh kepada jamaah yang akan melaksanakan ibadah Haji dan Umroh. Dengan fokus pada tata cara pelaksanaan yang benar, doa-doa, dan kenyamanan saat beribadah, berikut adalah deskripsi lengkap aplikasi ini:

 1.⁠ ⁠Tata Cara Ibadah: Aplikasi ini menyediakan panduan langkah demi langkah tentang pelaksanaan Haji dan Umroh, termasuk rukun, wajib, dan sunnah yang harus dipenuhi. Modul tata cara ini mencakup detail-detail penting, mulai dari ihram hingga tahallul yang dapat di lihat dari video yang ada pada aplikasi ini
 2.⁠ ⁠Cheklist Perlengkapan Umroh & Haji: Jamaah dapat dengan mudah merinci dan mengetahui apa saja yang harus di persiapkan mulai dari dokumen, barang kebutuhan sehari-hari selama ditanah suci, sampai dengan oleh-oleh yang umum dibawa saat pulang ketanah air.
 3.⁠ ⁠Riwayat Order: Pengguna dapat mengetahui rincian pembelanjaan yang di lakukan di Toko Bursa Sajadah baik Online ataupun Offiline.
 4.⁠ ⁠Member info: Aplikasi ini menyajikan informasi terkait member Bursa Sajadah, sehingga para member bisa mengetahui berapa poin yang sudah di dapat dan dapat menukarkanya dalam bentuk hadiah

 5.⁠ ⁠Belanja: Bagi para jamaah yang akan pergi Umroh ataupun Haji, di pastikan tidak lepas dari oleh-olehnya. Aplikasi ini menyediakan fitur belanja dengan langsung menyambukannya ke laman web Bursasajadah.com sehingga jamaah bisa langsung berbelanja didalam aplikasi ini.

 6.⁠ ⁠Quran Daily: Aplikasi ini menyediakan juga Al-Quran 30 JUZ yang disertai dengan terjemahan Bahasa Indonesia pelafalan Bahasa Latin serta dari Imam ternama secara lengkap. Dan Jamaah dapat langsung mengklik masing-masing surat untuk lebih detailnya.
 7.⁠ ⁠Sedekah: Jamaah dapat dengan mudah bersedekah hanya dengan masuk ke laman ini, karena langsung terkoneksi dengan Rumah Yatim.

 8.⁠ ⁠Waktu: Aplikasi menyajikan kalender ibadah yang terintegrasi dengan waktu shalat. Ini memungkinkan jamaah merencanakan kegiatan ibadah mereka dengan baik.

Aplikasi Panduan Haji dan Umroh ini bukan hanya alat praktis, melainkan juga sumber ilmu yang berharga bagi jamaah. Aplikasi ini bertujuan untuk membuat perjalanan ibadah menuju Baitullah lebih bermakna, aman, dan teratur.